Breaking News

Jum'at Curhat, Dengarkan Keluhan Masyarakat, Wakapolres Lam-Bar: Hindari Paham-paham Radikalisme


Dikegiatan Jum'at Curhat yang digelar di Pekon Kuala Stabas di Kecamatan Pesisir Tengah, Kab. Pesisir Barat, pada Jumat, (13/1),  siang, Wakil Kepala Kepolisian Resort (Polres) Lampung Barat, Kompol Robi B Wicaksono, yang didampingi Kapolsek Pesisir Tengah Kompol Zaini Dahlan, mendengarkan sejumlah keluhan yang disampaikan masyarakat.

Keluhan masyarakat ini, nantinya akan jadi evaluasi kinerja POLRI, yang mana dengan adanya saran dan masukan dari masyarakat di Jum'at Curhat ini, kedepan dapat lebih meningkatkan kepercayaan kepada POLRI.

Dalam kegiatan, Wakapolres Robi mengatakan bahwa Kegiatan ini, merupakan program unggulan Polri dalam rangka meningkatkan kepercayaan masyarakat dengan cara turun langsung di tengah-tengah masyarakat.

"Hal ini betujuan, untuk hilangkan sumbatan-sumbatan yang terjadi antara Polri dengan masyarakat, untuk memperbaiki hubungan dengan masyarakat dan sebagai salah satu bentuk upaya penguatan kerjasama dengan pihak eksternal," kata Kompol Robi.

Lanjut ia, kegiatan ini merupakan salah satu program unggulan dari POLRI, dalam meningkatkan rasa kepercayaan terhadap masyarkat dengan cara turun langsung ke tengah-tengah masyarakat.

"Hindari paham radikalisme yang membawa nama agama, karena ini dapat merugikan diri sendiri dan juga orang lain," ujar Kompol Robi.

Kompol Robi pun himbau warga untuk dapat melaporkan, bila ada yang menemukan atau mengajak untuk ikut paham radikalisme.

"Laporkan, jika anda mengetahui," imbau Kompol Robi. (Fe/ik).

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung