Breaking News

Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Silase Pakan Fermentasi Ternak, Mahasiswa KKN Unila di Way Kanan

 



Pentingnya silase pakan fermentasi ternak, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) Desa Bengkulu Raman mengadakan Pelatihan dan Sosialisasi terkait pembuatan silase pakan fermentasi ternak menggunakan hijauan rumput di salah satu rumah peternak desa Bengkulu Raman pada Kamis (11/01/2024). 


Kegiatan ini mengusung tema  "Pentingnya Nutrisi Pada Pakan". Kegiatan ini dihadiri seluruh peternak rakyat yang ada di desa Bengkulu Raman.


Ketua Pelaksana Faris Rafiq Birawa berharap, setelah adanya penyampaian materi dan praktik pembuatan pakan fermentasi ini, peternak di desa Bengkulu Raman dapat paham akan pentingnya penggunaan silase untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada ternak yang dipelihara serta dapat mempermudah dalam penyediaan pakan segar di saat musim kemarau. 


"Output kegiatan ini diharapkan bapak ibu  peternak desa Bengkulu Raman bisa membuat sendiri pakan fermentasi yang telah kita lakukan,l dan saya berharap kegiatan ini bermanfaat dan bisa mengurangi kesulitan mencari pakan hijauan saat musim kemarau" ungkapnya.


Kepala Kampung desa Bengkulu Raman, Johan Wahyudi mengatakan diselenggarakannya kegiatan ini bermanfaat untuk seluruh peternak desa.


"Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh peternak Desa Bengkulu Raman dan outputnya dapat tercapai," tandasnya.


Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Desa Bengkulu Raman yakni Johan Wahyudi dengan dihadiri oleh Peternak Desa Bengkulu Raman berjumlah sekitar 17 orang peternak dan aparatur desa Bengkulu Raman. (Red)

1 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung