Breaking News

Hendak Balap Liar, Ratusan Motor Terjaring Razia Gabungan Didekat Golf Jalan di Daerah Sabah Balau

 


Petugas gabungan dari Polres Lampung selatan, Ditlantas Polda Lampung dan Ditsabhara Polda Lampung berhasil amankan ratusan motor diduga hendak melakukan balapan liar di Jalan raya sabah balau, Kecamatan tanjung bintang, Lampung selatan

Ada sekitar 120 motor sudah termodifikasi diamankan petugas kepolisian saat hendak melakukan balapan di area tersebut.

Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin membenarkan bahwa pihaknya sore tadi, Sabtu (16/3/24) bersama denga Ditlantas Polda lampung dan Sabhara Polda lampung telah melakukan penertiban trek liar di jalan raya Sabah balau, Tanjung bintang.

“Jadi kami berhasil menjaring 120 kendaraan roda dua saat hendak melakukan trek liar, dan itu akan kami lakukan penindakan tilang. Tadi butuh sekitar 6 mobil dum truk untuk mengangkut ratusan motor yang sudah diamankan ini”. Ungkap AKBP Yusriandi, Sabtu (16/3/24)

Dirinya mengimbuhkan, ratusan motor tersebut akan kami kandangkan di Mapolres Lamsel untuk di proses.

“Kegiatan razia itu tadi melibatkan 93 personel gabungan. Intinya kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Lampung selatan dan Bandar Lampung khususnya yang tiap sore melintas di jalan ini agar tidak melakukan balap liar yang dapat membuat rugi kalian sendiri apalagi saat ini masih berlangsung Operasi Keselamatan Krakatau 2024 di seluruh jajaran Polda Lampung. Dan untuk anak-anak dibawah umur yang turut terjaring razia berskala besar ini, kami berharap agar tidak mengulangi lagi, tidak mengendarai sepeda motor apalagi sampai sok-sokan mau trek liar. Gunakan dan manfaatkan momen Ramadhan ini dengan kegiatan yang positif terutama yang tidak membahayakan diri sendiri”. Pungkas Kapolres Lamsel AKBP Yusriandi.[Dji]

0 Komentar

© Copyright 2022 - Info lampung, loker lampung, lowongan lampung, kuliner lampung