Breaking News

Dikukuhkan Jadi Ketua Persatuan Mahasiswa Lampung di Jakarta, Ahmad Berharap Sukses Bersama

 


Dikukuhkan menjadi Ketua Persatuan Mahasiswa Lampung (Permala) di Jakarta Masa bakti 2023 - 2025 di Gedung MPR-RI pada 19 November 2023, Ahmad Sopian selaku ketua Permala mempunyai harapan dan tujuan untuk dapat sukses bersama membawa nama Lampung di kancah Nasional.


"Untuk mencapai atau merealisasikan keinginan atau cita-cita bersama dari tiap anggota organisasi untuk mendapat keberhasilan tujuan organisasi serta untuk mengatasi terbatasnya kemandirian dan kemampuan pribadi untuk mencapai tujuan Bersama," kata Ahmad.


Ahmad pun mengucapkan banyak terima kasih ke semua pihak yang terlibat membantu mendukung acara ini dapat berjalan dengan lancar. "Banyak terimakasih kepada seluruh pihak yang turut mensukseskan acara pelantikan  terutama kepada tokoh tokoh Lampung," ujar dia.


Lanjutnya, untuk kepengurusan Permala di bawah kepengurusannya, semoga bisa kompak, sinergi, dan bisa saling bermanfaat. "Pengurus permala masa bakti 2022-225 harus berusaha mungkin untuk memaksimalkan peran pengurus dalam pengelolaan organisasi dan menjujung tinggi Ilmu pengetahuan yang penuh inovasi," tutur dia.


Acara pelantikan yang mengusu tema "Merajut Tali Persaudaraan guna menjalankan Organisasi Yang Progresif dan Visioner". berlangsung meriah dengan hadirnya tarian adat dan nyanyian lagu Lampung.


Pada acara ini, di hadiri Dewan Penasehat yaitu Drs. Mansyur ilyas, M.M , Taswin edwar , S.E., M.H , H. Syahrir Irwan Yusuf, S.H., C.Me , Dr. Joni adi setiawan, S.H,. M.H. , Iwan Satriawan, S.H dan Perwakilan dari badan Penghubung Provinsi Lampung di jakarta beberapa tamu undangan di hadiri oleh Perwakilan dari semua Kampus Mahasiswa yang berada di Jakarta.


Perlu diketahui Permala periode ini diketuai oleh Ahmad Sopian, Sekretaris Andra Pahigayudo dan Bendahara Nina Nur Fatimah. (Fr/ik)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Info lampung, loker lampung, lowongan lampung, kuliner lampung