Breaking News

OAIL ITERA Lakukan Pengamatan Hilal


Institut Teknologi Sumatera (ITERA) telah melakukan Pengamatan Hilal Ramadhan 1444 H melalui Pusat Observatorium Astronomi ITERA Lampung di Taman Alat MKG. Rabu, 22 Maret 2023

Berdasarkan pantauan infokyai dilokasi, ada beberapa alat teropong untuk melihat keberadaan bulan. Banyak mahasiswa dan masyarakat yang datang dilokasi untuk melihat bulan melalui teropong. 

Pada kesempatan ini, Sub koordinator Urais Kanwil Kemenag Lampung, Lendra Horison M.P D.i menjelaskan bahwa kondisi awan sedang mendung, sehingga menghalangi pengamatan bulan.

"Jadi kalau keadaan mendung seperti ini, kita sulit untuk mengamati hilal," Tutur Lendra

Lendra menjelaskan bahwa meskipun pukul 16.02 WIB terlihat bulan, namun tidak bisa ditentukan hasil. Secara ilmu sains bisa dilihat melalui alat. Tapi dari segi syariat kita hilal yang diakui itu ketika matahari terbenam, maka hal itu pergantian malam dan siang.

"Bila mana hilal terlihat maka ditetapkan puasa besok, jika tidak terlihat maka puasa dilakukan lusa," Tuturnya. (Tm/ik)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung