Breaking News

Hari Ketiga Raden Intan Festival, Berbagai Lomba Berjalan Sukses

 



Hari Ketiga Raden Intan Festival (RIF) yang digelar di kampus Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) Rabu, (12/10/22), berjalan sukses.


Terlihat dalam pantauan infokyai di lokasi, berbagai perlombaan yang diselenggarakan pada hari ini, berjalan dengan lancar, yang mana pada hari ini, tema besar adalah Festival Bahasa.


Diberitakan sebelumnya, Panitia Dr. Tin Amalia Fitri, M.Si sebut bahwa  Pelaksanaan acara ini berjalan selama 5 (lima) hari, mulai dari 10 - 14oktober 2022.


Lanjutnya, dalam acara ini, ada berbagai UMKM yang ikut serta meramaikan, sehingga membuat mahasiswa dan masyarakat, tak perlu jauh-jauh berbelanja untuk keperluan pribadinya, sehingga masih berada di halaman acara.


"Tersedia kurang lebih 40 UMKM yang ada dalam acara bazar festival raden inten ini (40 outdoor dan 10 indoor)," tutur Dr Tin, pada Selasa, (11/10).


Mengenai kegiatan acara, kata ia, ada berbagai tema yang digelar, mulai Preneurship competition di hari pertama, Festival Kopi di hari kedua, dan Festival Bahasa di hari ketiga. "Selanjutnya ad Pemilihan Duta Raden Intan di hari keempat dan di hari kelima ada Talkshow Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN)," papar Dr Tin, yang saat ini menjabat sebagai Kepala UPT Pengembangan Kewirausahaan dan Karir Kampus UIN RIL. (Vn).

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung