Breaking News

Ada Minggu Berbagi Di Pesawaran Ketua Pemuda Deri Tampi : Taruh Semampumu, Ambil Seperlumu Ya


Berbagi tidak menunggu kapan menjadi kaya, namun berbagi itu, menunggu kapan hati ini tergerak untuk dapat membantu sesama, hal itulah yang disampaikan oleh salah seorang pemuda yang saat ini menjadi Ketua Karang Taruna 

Desa sukaraja Kec gedong tataan Kabup. Pesawaran Deri Firnanda Tampi, S.E.

.

.

"Berbagi tidak perlu menunggu kapan kita menjadi kaya, namun bagaimana sudah ada sesuatu yang dapat dibagikan, dimomen tersebutlah, mulai tanda bergerak untuk berbagi," kata Deri, Minggu 26 September 2021.

.

.

Lanjut kata Deri, minggu berbagi adalah salah satu kegiatan yang dilaksanakan di Desa Sukaraja, salah satu bentuk kegiatan sosial sumbernya dari masyarakat yang hasilnya diberikan ke masyarakat.

.

.

"Ini salah satu bentuk kegiatan berbagi, sumber dari masyarakat dan hasilnya untuk masyarakat, karena kita tau di masa pandemi Covid-19 ini, ada banyak warga dan masyarakat yang terdampak," ujarnya.

.

.

Dalam program berbagi sayuran ini, kata Deri, jadi masyarakat di Pesawaran yang mau memberi sayur di posko berbagi, tinggal ditaruh di tempat yang telah di sediakan, dan bagi masyarakat yang hendak mau mengambil tinggal ambil sayur yang ingin dibawa pulang.

.

.

"Taruh Semampumu, Ambil Seperlumu, dan kegiatan berbagi ini, InSyaaAllah akan terus terlaksana di setiap hari Minggu ya," tutur Deri.

.

.

Deri berharap, semakin banyak yang bisa bergerak, masyarakat bantu masyarakat, bahkan bila bisa ada peran perusahaan dan bahkan Pemerintah yang turun tangan membantu posko sayur berbagi ini.

.

.

"Semoga semakin banyak warga dan tentu harapan perusahaan & juga Pemerintah bisa ikut serta," harap Deri. (ian).

 

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung