Breaking News

Masa Sekolah Dalam Jaringan di Bandar Lampung Diperpanjang Hingga Akhir Oktober 2020 Lho!




Masa sekolah dalam jaringan (daring) yang berlangsung di rumah masing-masing, bakal diperpanjang hingga 31 Oktober 2020 bagi siswa di tingkat Paud, TK, SD dan SMP negeri maupun swasta di kota Bandar Lampung.


"Diperpanjang lagi sampai 31 Oktober 2020"Kata kata Wali Kota Bandar Lampung Herman HN, Senin (24/8).


Lanjut Herman HN, menyebut bahwa penambahan masa sekolah daring ini, dikarenakan jumlah pasien positif COVID-19 di Kota Bandarlampung masih terus bertambah, bahkan masa sekolah daring bisa hingga Januari 2021.


"Masyarakat ini 'Bandar Lampung' sehat dan aman. Ke depan kalau penyebaran virus ini masih terus terjadi bisa jadi kita akan tambah lagi masa sekolah dari rumahnya hingga Januari 2021," kata Wali Kota Herman HN.


Wali Kota Herman HN meminta kepada para pengajar agar dapat memberikan pelajaran kepada anak didiknya melalui sistem daring, dan di tahun ajaran ini pun diharapkan semua siswa dinaikan kelas.


"Saya minta untuk siswanya dinaikkan kelas semuanya," Tuturnya. (Red)


0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung