Breaking News

Jembatan Gantung Sumur Putri Jadi Spot Foto Menarik Lho, Kuy!




Jembatan Gantung Sumur Putri Jadi Spot Foto Menarik Lho, Kuy!




Jembatan Gantung di daerah Sumur Putri, Kecamatan Teluk Betung Selatan, Kota Bandar Lampung saat ini tengah viral di media sosial, bahkan menjadi tempat spot foto menarik lho.

Berdasarkan pantauan infokyai di lokasi, Senin (27/1) sore, terlihat ada banyak pengunjung yang berdatangan untuk berswa foto.

Jembatan gantung yang dibuat oleh Pemerintah Kota Bandar Lampung sudah ramai diserbu oleh masyarakat, bahkan dengan ditambah lukisan dinding pun menjadi ciri khas tersendiri.

Dalam lukisan dinding itu, tertulis "Sumur Putri". Dari hal itu, menjadi corak khas masyarakat yang mau berswa foto objeknya ke tulisan tersebut maupun jembatan gantung.

"Penasaran, karena sempat lihat di medsos ternyata rame juga yang foto-foto"Ujar Putra Warga Bandar Lampung.

Sementara itu, Nova yang juga warga Bandar Lampung mengaku merasa senang bisa mampir melihat secara langsung tempat spot foto di Jembatan Gantung.

"Ya senang bisa foto di Jembatan gantung"Ujarnya.

Nova pun berharap, semoga pihak pemerintah dapat terus meningkatkan kemenarikan potensi yang ada di Sumur Putri.

"Potensi di sumur putri ini bagus, semoga pemerintah dapat terus meningkatkan"Harapnya.

Perlu diketahui, bilamana hendak menaiki jembatan gantung hanya diperbolehkan untuk lima orang. (Ian)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Info lampung, loker lampung, lowongan lampung, kuliner lampung