Breaking News

Saat Debat Pilwakot, Eva: Kami Sudah Memberikan Jalan Terbaik untuk Masyarakat Bandar Lampung

 



Saat Debat pemilihan walikota Bandar Lampung, Pasangan Calon Walikota 02 Eva Dwiana mengatakan bahwa jalan jalan di kota Bandar Lampung pada tahun 2020/2021 masih kurang, hal itu dikarenakan ada pandemi Covid 19.

"Untuk memperbaiki jalan-jalan yang ada di Bandar Lampung tahun 2020/2021 masa covid 19 keuangan PAD Bandar Lampung sangat merosot sekali dan kami tidak bisa berbuat apa-apa," kata Eva.

Atas permasalahan yang terjadi, Eva terus berusaha melakukan yang terbaik untuk kota Bandar Lampung dan berusaha secara bertahap.

"Kami berusaha pelayanan kesehatan ini dengan baik, Alhamdulillah 2023/2024 kami memberikan jalan jalan terbaik untuk masyarakat kota Bandar Lampung sampai tingkat RT, Kelurahan dan Kecamatan sudah kami perbaiki secara bertahap," ujar dia.

Eva pun mengatakan bahwa jika di tahun 2025 nanti akan lebih memprihatinkan jalan-jalan di kota Bandar Lampung lebih bagus. "Tahun 2025, keuangan daerah sudah baik Insyaallah akan 200 miliar untuk jalan jalan di kota Bandar Lampung," tutur dia. (Ma/ik)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Info lampung, loker lampung, lowongan lampung, kuliner lampung