Breaking News

Kabar Duka dari PAN, Anggota DPRD Lampung Joko Santoso Meninggal Dunia, Usai Kegiatan

 


Kabar duka datang dari Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Lampung. Salah satu kader PAN Lampung, yakni Joko Santoso yang saat ini tengah duduk di Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung meninggal dunia.

Berdasarkan informasi yang beredar, bahwa bang Joko sapaan akrabnya, meninggal dunia, Minggu 12 Mei 2024, usai melakukan kegiatan di daerah Gisting Tanggamus Lampung, dalam sebuah acara kegiatan penanaman pohon bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dan para penggiat lingkungan.

Kabar meninggalnya kader PAN itu, Zulkifli Hasan selaku Ketua Umum PAN mengucapkan duka cita atas berpulangnya Joko Santoso.

"Innalillahi Wa Inna ilaihi raji'un. Berduka yang teramat dalam atas berpulangnya salah satu kader terbaik PAN Lampung, Anggota DPRD Provinsi Lampung, Ketua DPW BM PAN Lampung, Saudaraku Joko Santoso," kata Zulhas, sapaan akrabnya dalam pesan yang beredar, pada Minggu, 12 Mei 2024.

Lanjutnya, Saya bersaksi Saudaraku Joko Santoso orang baik, pejuang tangguh yang banyak kontribusinya bagi PAN dan masyarakat luas. Insya Allah Saudaraku Joko Husnul Khotimah.

Dirinya pun meminta maaf tidak bisa hadir ke tempat almarhum Joko, dikarenakan sedang ada urusan yang tak bisa ditinggalkan.

"Salam untuk keluarga yang ditinggalkan, mohon maaf tidak bisa hadir karena saya sedang menjalankan tugas negara mengikuti sidang APEC," tutur dia.

Sementara, DPW PAN Lampung juga ucapkan duka cita atas kepergian almarhum bang Joko.

"Semoga amal ibadah almarhum diterima disisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan," kata Ketua DPW PAN Lampung Irham Jafar mewakili keluarga besar DPW PAN Lampung.

Sementara itu, Wahana Pecinta Alam (Watala) yang merupakan salah satu organisasi yang semasa hidup Almarhum Joko telah berkontribusi. "Telah meninggal dunia, kakak kami, Joko Santoso, S.P., M.H., Nomor Induk Anggota (NIA) 243.93, mantan Direktur Eksekutif Watala 2002-2005, anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi PAN, di Pekon Gisting Atas, Tanggamus. Almarhum dibawa ke kediaman di Bilabong, Langkapura, Bandarlampung. Mohon doanya," kata Watala.

Sambungnya, "Ya Allah, semoga kakak kami Joko Santoso diampuni segala dosa, diterima amal ibadahnya, dan memperoleh tempat yang terbaik disisi-Nya,". (Ma/ik)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Info lampung, loker lampung, lowongan lampung, kuliner lampung