Breaking News

Kisah Polisi Inspiratif: Berbagi Makan Dengan Doa, Pos Ronda Preesisi Untuk Anak Bangsa Maju

 


Berbagi adalah kegiatan yang meringankan beban seseorang, salah satunya kegiatannya yang digagas oleh Iptu Rosali MH ini, dibantu dengan Ketua Karang Taruna di Desa Sukaraja Deri Tampi dan juga masyarakat di Pesawaran.


Kegiatan Jumat Berkah berbagi makan dengan doa ini, menjadi salah satu kegiatan yang mana disambut baik oleh masyarakat di Pesawaran Lampung, bahkan ditambah dengan fasilitas Pos Ronda Presisi desa setempat, yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dengan fasilitas.


Banyak warga yang merasa senang dengan adanya Pos Ronda Presisi ini, apalagi di Pos ini, ada fasilitas GRATIS yang bisa dipergunakan oleh masyarakat.


Fasilitasnya ada Wifi Gratis, tersedia perpustakaan dan tempatnya bersih, nyaman, sehingga membuat warga dan anak anak yang berada di Pos Ronda ini betah berlama-lama. 


Terkait apa yang membuat Iptu Rosali menggagas program ini. Menurutnya agar masyarakat di desa setempat dapat terbantu dengan fasilitas yang ada, dan membuat masyarakat dan anak anak dapat banyak literasi, baik dari perpustakaan digital serta perpustakaan buku. 


"Ingin memajukan anak bangsa yaa, dengan adanya Pos Ronda Presisi ini, perpustakaan digital dan perpustakaan buku, jadikan warga dan anak anak mendapat literasi, memperluas ilmunya," ujar ia pada Minggu (1/10/23).


Selain ada perpustakaan digital di Pos Ronda Presisi ini, disini juga menyediakan makan gratis cukup membayar pakai doa, ini merupakan program hari Jumat Berkah. "Warung makan presisi makan gratis bayar pakai doa, yang dibantu warga utamanya ketua tarang taruna deri tampi dan pemuda di desa," papar dia.


Dia berharap kedepannya bisa terus bermanfaat, dan hadirkan berbagai program baru untuk membantu masyarakat di desa setempat. (Fr/ik)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Info lampung, loker lampung, lowongan lampung, kuliner lampung