Breaking News

Mahasiswa KKN Unila di Pekon Batu Api Sukses Membina Siswa Dalam Giat Lintas Alam



Mahasiswa KKN UNILA Periode I 2023 yang bertempat di Desa Pekon Batu Api, Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Lampung Barat, sukses mengadakan Lintas Alam (hiking) bersama Siswa SD Sinar Umpu pada Sabtu, 28 Januari 2023


Koordinator Desa (Kordes) Pekon Batu Api, Rendi Kurniawan mahasiswa Jurusan Teknik Pertanian, Fakultas Pertanian menjelaskan bahwa kegiatan lintas alam bertujuan untuk menumbuhkan sikap kompetitif, saling kerjasama dan solidaritas antar siswa serta sebagai hiburan bagi Siswa SD Sinar Umpu. 


"Saya berharap kegiatan ini bisa menumbuhkan solidaritas dan kerjasama yang baik bagi siswa-siswi," Tutur Rendi 


Disamping itu, kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari para guru. Salah seorang guru, Bapak Khairudin mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan lintas alam tersebut dapat memberi semangat dan motivasi bagi siswa-siswi.


"Saya berpesan kepada adik-adik mahasiswa agar tetap memperhatikan keselamatan para siswa SD Sinar Umpu,”Tuturnya


Dalam kegiatan ini, para guru dan mahasiswa KKN mengikuti Lintas Alam bersama dengan para siswa. Mereka (siswa) terlihat antusias dan terpancar semangat yang tinggi. Acara tersebut dimulai dengan pelaksanaan Apel, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan baris berbaris (PBB). 


"Setelah diajarkan kegiatan baris-berbaris kami mulai kegiatan lintas alam," KataRendi


Dalam perjalanannya, kegiatan lintas alam berjalan dengan tertib dan aman. Para Mahasiswa dan guru turut mendampingi dan membina murid-murid agar berjalan dengan aman. Setelah kegiatan ini selesai, para siswa, mahasiswa KKN, dan para guru melaksanakan makan bersama sebagai ungkapan rasa syukur atas kenikmatan yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa dengan berjalannya kegiatan yang tidak ada hambatan dan kesulitan. 


"Alhamdulillah kita semua diberikan keselamatan sampai pulang ke rumah masing-masing," Tutur Rendi. (Red)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung