Breaking News

Beginilah Kondisi Mobil Tertabrak Kereta Api (ka) di Bandarlampung

 



Kecelakaan kereta api (ka) di Bandar Lampung tepatnya di Jalan Ki Agus Anang, Panjang melibatkan satu mobil travel, pada Selasa, (24/5/22), pagi, kondisi mobil tersebut terlihat cukup ringsek berat.


Humas KAI Divre IV Jakarsih mengatakan bahwa memang benar terjadi kecelakaan kereta api (ka), Ditemper mobil di km 5+6/7 petak blok Gr - Skn.


"Kejadian pada Selasa, 24 Mei 2022, sekitar pukul 06.40 wib," kata Jaka.


Lanjut kata Jaka, Terima laporan Kru Plb 3031A lok cc 2052109 /2107 (60/RJS 09) dengan Masinis Sadia. "Menindak lanjut terkait laka, koordinasi dengan PPKA Sukamenanti Aprilianto Regu Jr menuju lokasi," ujarnya.


Sementara itu, kata Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung AKP Rohmawan mengatakan bahwa pihak polisi masih membantu dalam proses evakuasi korban laka.


"Melakukan evakuasi korban laka lantas mobil travel yang tertabrak Kereta Api (KA) di Jalan Ki Agus Anang, Panjang, lalu korban laka dibawa ke Puskesmas terdekat," kata AKP Rohmawan. 


Diketahui, mobil yang tertabrak tersebut, adalah mobil travel dan kondisinya ringsek cukup berat, dan untuk korban dibawa polisi ke Puskesmas terdekat. (ian).

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung