Ling Coffee, kafe yang bertema chinese street food kini hadir di Kota Bandar Lampung lho, yang lokasinya berada di Jalan. Pulau Morotai, Kota Bandar Lampung atau dekat Hotel Asoka Luxury.
.
.
Disini, cocok deh buat nongkrong apalagi yang ingin suasana beda dengan kafe-kafe lain, nah cocok nih mampir ke Ling Coffee.
.
.
Terkait jam operasional dibuka mulai dari jam 08.00 - 21.00 WIB, untuk harga pun relatif terjangkau sesuai kantong anak mudalah yai.
.
.
"Harga disini terjangkau kok, pas deh buat anak muda, disini menu banyak kok menjual Chinese food dan berbagai minuman yang unik, harga kisaran 15 K - 23 K," tutur manajemen Ling Coffe Jeding, Senin, 25 Oktober 2021.
.
.
Lanjutnya, untuk menu andalan di Ling Coffee yakni, seperti Xia Ri: 20 K, Haisen: 23 K, Megui Tea: 23 K dan masih banyak yang lainnya.
.
.
"Buat yang pesan bisa melalui di IG: @lingkafei | Go-Food: Ling Kafei atau WA: 085922143367," tuturnya.
.
.
Sementara itu, Pengunjung Rizki Firmanto mengaku merasa puas berada di Ling Coffee. "Nuansa bagus, enak kok, minuman disini juga terjangkau," katanya.
.
.
Hal yang sama juga diungkapkan oleh pengunjung lainnya Fitra dan Ijal. "Ya enak kok nuansanya disni ya keren!, harga terjangkau juga ya," katanya (rf/ian).
0 Komentar