Breaking News

Sukses Menggelar Giat Vaksinasi di Novotel, Polsek TBS Menyebut Besok Masih Tersedia 500 Vaksin



Sukses Menggelar Giat Vaksinasi di Novotel, Polsek TBS Menyebut Besok Masih Tersedia 500 Vaksin



Dalam upaya percepatan vaksinasi di Kota Bandar Lampung, Polsek Teluk Betung Selatan (TBS) menggelar giat Vaksinansi pada hari Senin (20/09) di Hotel Novotel Lampung.


Kapolsek TBS, Kompol Hari Budianto menyebut bahwa giat ini merupakan progam vaksin dari Polri, dan besok pada tanggal 21 September 2021, akan ada lagi vaksin.


“Ini merupakan giat vaksin Polri yang dilaksanakan oleh Polsek TBS. Besok ada lagi 500 vaksin diadakan di Hotel Novotel," kata Kompol Hari Budianto, Senin (20/9).


Dalam giat ini, Kompol Hari menyebut bahwa penyediaan vaksin untuk warga pada hari Senin berjumlah 500 orang. Sedangkan untuk giat vaksin yang telah dilaksanakan pada masa pandemi, Polsek TBS sudah menyalurkan sekitar 3000 dosis vaksin.


“Ada 500 vaksin untuk warga, lalu kami (Polsek TBS) sudah laksanakan vaksin sekitaran 3000," ujarnya


Lanjut Kompol Hari, dengan mengikuti giat vaksin maka hal itu menjaga kesehatan, selain itu juga mendukung progam pemerintah. 


“Yang terpenting adalah untuk tetap disiplin patuhi protokol kesehatan 5 M, semoga di wilayah bandar lampung segera berganti ke zona hijau dan kembali normal,” tuturnya.


Kompol Hari menambahkan bahwa kegiatan vaksin yang dilakukan oleh Polsek TBS juga mengadakan lomba foto both, kreasi dan inovasi. Hal ini dilakukan untuk menarik minat warga untuk mengikuti giat vaksinasi.


“Polsek TBS untuk menarik minat vaksin dibuat lomba foto both, kreasi dan inovasi masyarakat,” paparnya. (Tio).


0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung