Breaking News

Januari 2021, Kereta Api Jurusan Palembang - Lampung Kembali Beroperasi Lho, Ini Dia Syaratnya


PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV kembali mengoperasikan Kereta Api (KA) Rajabasa lho, hal dibuka secara resmi pada awal Januari 2021.
.
.
Kereta Api Rajabasa merupakan rute Stasiun Kertapati Palembang menuju Stasiun Tanjung Karang Bandar Lampung.
.
.
Manager Humas PT. KAI Divre IV Tanjungkarang Jaka Jarkasih mengatakan, sebelumnya KAI menghentikan operasional KA Rajabasa sejak April 2020 lalu akibat pandemi Covid-19.
.
.
"Penghentian itu dilakukan mengantisipasi penyebaran Covid-19"Kata Jaka, Kamis, (31/12).
.
.
Sesuai Nota Dinas Direksi PT.KAI Nomor : 01/KF.201/XII/D1/KA/2020 tanggal 30 Desember 2020, Lanjut Jaka menjelaskan, PT. KAI Divre IV Tanjungkarang akan menjalankan kembali KA ekonomi Rajabasa.
.
.
"Rute Tanjungkarang - Kertapati Kertapati - Tanjungkarang mulai tanggal 01 Jan 2021, ketentuan penumpang harus mematuhi aturan protokol kesehatan covid - 19 ( 3 M ) mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Serta melakukan Rapid tes Antibody." Tutur Jaka.
.
.
Diketahui, Jadwal KA Rajabasa 
Berangkat dari:
Sta Tanjungkarang 08.30 WIB
Sta Kota Bumi 10.13 wib
Sta Martapura 12.57 wib
Sta.Baturaja 13.52 wib
Tarif Tiket KA Rp. 32.000
.
.
Sementara Biaya Rapid Tes Antibody Rp. 85.000 (masa berlaku 14 hari), Jadwal pelayanan  RNI  Rapid Tes Antibody sbb :
Sta. Tanjungkarang 05.30-11.00
Sta. Kota Bumi 08.00-14.00
Sta. Martapura 09.00 -15.00
Sta. Baturaja 09.00-15.00. (nall).

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung