Breaking News

Kompetisi ESI Provinsi Lampung 2020 berjalan sukses



Kompetisi ESI Provinsi Lampung 2020 berjalan sukses


ESI Provinsi Lampung sukses menggelar acara kompetisi Game yang di laksanakan di Woods Stairs pada hari Minggu (20/12). Acara tersebut merupakan acara lanjutan dari kompetisi game sebelumnya yaitu Mobile Legend dan PUBG Mobile. Kemudian tim yang masuk 8 besar selanjutnya dipertandingkan untuk memperebutkan juara 1, 2 dan 3 di Woods Stairs, Wayhalim, Kota Bandar Lampung

.

.

Selain itu, dihari yang sama juga diadakan kompetisi game PES (Pro Evolution Soccer) 2020. Kompetisi ini merupakan ajang memperebutkan piala Gubernur, Ketua DPRD dan KONI 2020. Perlu diketahui bahwasanya kompetisi game Esports di ikuti oleh para pemain dari berbagai daerah di provinsi Lampung, salah satunya ialah Kota Metro. Banyak para player yang datang dari Kota Metro, mereka merupakan pemain dari ESI Metro (ESI Cabang Metro)

.

.

Perbandingan yang di adakan di Woods Stairs merupakan pertandingan babak akhir dalam memperebutkan Piala Gubernur, Ketua DPRD dan KONI 2020. Adapun tim atau pemenang dari kompetisi Game yang telah dilaksanakan  adalah sebagai berikut :

.

Juara Mobile Legend

1. TP Doa

2. Seven Crises Esports

3. Homera Esports


Juara PUBG Mobile

1. ESI Metro 2

2. Riots Team

3. Neverlose HZ


Juara PES (Pro Evolution Soccer) 2021

1. ESI Metro Nover

2. Eko ARM

3. Rio Vickry

4. Esi Metro Dani


Melihat perkembangan Games elektronik yang terus meningkat, tentu ini menjadi sebuah tantangan yang besar bagi pemerintah, bagaimana pemerintah bisa mensupport, memberikan dukungan kepada calon-calon atlet agar mampu bersaing dan meraih prestasi di kanca Nasional maupun di kanca internasional (tio)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung