Breaking News

Penyebar HOAKS Penutupan Akses Gerbang Pelabuhan Bakauheni Berhasil Ditangkap




Penyebar HOAKS Penutupan Akses Gerbang Pelabuhan Bakauheni Berhasil Ditangkap




Isu tentang penutupan akses gerbang pelabuhan Bakauheni Lampung tengah marak beredar di medsos, hal ini pun membuat masyarakat kebingungan apakah informasi tersebut benar atau tidaknya.

Namun tak butuh waktu lama, Polda Lampung berhasil menangkap penyebar HOAKS tentang imbauan yang memakai nama Gubernur Lampung Arinal Djunaidi terkait penutupan akses pintu masuk gerbang Pelabuhan Bakauheni.

"Pelaku sudah diamankan semalam (pada Minggu (5/4) malam) di Kabupaten Way Kanan," kata Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik (Kominfotek) Provinsi Lampung, A Chrisna Putra, di Bandar Lampung, Senin, (6/4).

Terkait mengenai motif yang melatar belakangi pelaku. Chrisna sebut sedang dalam proses penyelidikan pihak polisi.

"Ini sudah kejadian yang keenam pelaku HOAKS, terkait tentang corona ditangkap di Lampung"Ujarnya.

Crisna mengajak kepada masyarakat untuk dapat bijak dalam bermedsos, dan bersama-sama memerangi penyebaran berita bohong di Provinsi Lampung. (*)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung