Breaking News

Sambangi Sekolah, Polsek Kalirejo Mendapati Pelajar Simpan Rokok



Sambangi Sekolah, Polsek Kalirejo Mendapati Pelajar Simpan Rokok 



Dalam melaksanaan Giat Operasi Cempaka Krakatau 2020, Anggota Polsek Kalirejo sambangi sekolah yang berada di Kecamatan Kalirejo, Kabupaten Lampung Tengah. Senin, (17/2), pagi.

Kegiatan sambangi sekolah ini, salah satu cara yang dapat membantu memberantas peredaran narkoba di kalangan milineal.

Kapolsek Kapolsek Kalirejo AKP Ridho Rafika, SH, MM Mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP I Made Rasma, S.Ik, M.Si, mengatakan, ada lima orang pelajar yang bersekolah di Kecamatan Kalirejo didapati menyimpan rokok di kawasan sekolah.

"5 pelajar SMP yang telah kedapatan simpan rokok, dilakukan pembinaan agar tidak melanggar peraturan sekolah lagi"Kata AKP Ridho dalam keterangannya, Senin (17/2).

Lanjutnya, pelajar yang kedapatan menyimpan rokok tersebut, dilakukan pembinaan dengan membaca Al Qur'an supaya merenungi kesalahannya dan menjadi pelajar yang baik dan taat dengan peraturan sekolah yang berlaku.

"Pada saat dilakukan pemeriksaan Tas milik Siswa-siswi  di kec, Kalirejo kab. Lamteng, oleh Petugas Kepolisian dari Polsek Kalirejo bersama dewan guru"Ujarnya.

Menurut AKP Ridho, Giat Operasi Cempaka Krakatau 2020 sambangi sekolah merupakan salah satu langkah untuk dapat memberantas tindakan peredaran narkoba yang seringkali menjangkit kalangan milineal.

"Giat ini juga, sebagai salah satu cara untuk memberantas peredaran narkoba dikalangan milineal"Tuturnya.(ian)

Hayoo! Yang sering bawa ana ini itu ke sekolah, hayoo 🙈 siap-siap ada giat Operasi Cempaka Krakatau 2020 lho.

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung