Breaking News

Menarik, Dengan Tokoh Kartun KAI Sosialisasikan Keselamatan


Menarik, Dengan Tokoh Kartun KAI Sosialisasikan Keselamatan

Bandarlampung, Kecelakaan lalulintas memang tidak ada yang bisa memprediksi kapan datangnya, hal itu pun terjadi bisa sebabnya karena kurang teliti ataupun karena pelanggaran pengguna lalulintas atau karena berbagai faktor lainnya yang menyebabkan kecelakaan itu terjadi.
.
.
Dalam kesempatan ini, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi Regional (Divre) IV Tanjung Karang bersama dengan Railfans Baradipta menggelar aksi sosial dalam rangka menyosialisasi keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api dan berlalu lintas di perlintasan KA.
.
.
Aksi sosial ini, dilaksanakan di Jalan Hos Cokroaminoto, Bandarlampung, Minggu (26/11)
.
.
Terlihat pada sosialisasi kali ini, memang ada yang berbeda dari yang sebelumnya. Bahkan, sosialisasi kali ini pun sempat menjadi perhatian warga yang melintas, pasalnya komoditas Railfans mengenakan kostum super hero dan tokoh kartun Micky Mouse.
.
.
Manajer Humas Divre IV Tanjung Karang, Sapto Hartoyo, di Bandarlampung mengatakan kedua tokoh kartun tersebut, melakukan aksi dengan membentangkan spanduk berisi tulisan ajakan dan imbauan mematuhi aturan berlalu lintas saat melintasi rel kereta api yang sebidang dengan badan jalan.
.
.
Dia melanjutkan, pihaknya perlu melakukan sosialisasi keselamatan berlalu lintas di seluruh perlintasan di Bandar lampung agar dapat pengguna lalulintas lebih waspada dan berhati-hati saat melintasi pintu perlintasan kereta, apa lagi perlintasan liar.
.
.
Terpisah dari itu Prinaldi Anggota Railfans Baradipta menyampaikan agar pengguna lalulintas dapat selalu behati-hati dalam berkendara, apalagi jika melintas rel KA agar dapat meminimalisirkan terjadinya lakalantas. (Ian)
.
.
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
Berbagi informasi Yuk 😎
Jangan lupa kirim & tag kami yai 😊
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
Terimakasih sudah membaca 👀, menyukai ❤ dan jangan lupa tag temenmu untuk saling berbagi informasi 👍
.
.
.
#infokyai #lampung #bandarlampung #jakarta #palembang #bandung #bekasi #bogor #bandung #malang #jogja #samarinda #aceh #medan #manado #palu #maluku #papua #bali #keretaapi #kai #railfans

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung