Breaking News

Luar Biasa, Kisah Dua Veteran yang Bersahabat dan Berjuang sejak Belia ini Bikin Motivasi


Luar Biasa, Kisah Dua Veteran yang Bersahabat dan Berjuang sejak Belia ini Bikin Motivasi

Infokyai.com - Kisah dua veteran ini, sungguh luar biasa dan bisa dijadikan motivasi bersama, bahwasanya persahabatan dari muda hingga tua pun masih kokoh, hanya hingga maut memisahkan.
.
.
Dua veteran itu, merupakan tentara pelajar yang bersahabat dan berjuang meraih kemerdekaan Republik Indonesia, yakni HR Hariyanto dan Bambang Soetrisno, dua sekawan yang melawan para penjajah Jepang sejak masih belia.
.
.
Veteran Tentara Pelajar HR Hariyanto mengatakan, Pertempuran 5 Hari di Semarang merupakan kali pertama ia dan para teman-temanya berjuang melawan tentara jepang.
.
.
"Awalnya kita mendengar rentetan suara tembakan, kemudian kami keluar semua dari sekolah kita yang berada di Jalan dr Cipto dan kita bergerak di tengah kota, di Tugu Muda, dengan membawa senjata pistol hasil rampasan penjajah," katanya usai mengikuti Upacara detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Lapangan Pancasila Semarang, Jumat, 17 Agustus 2018 seperti dilansir dari medcom.id
.
.
Perjuangan melawan penjajah menurutnya tidaklah mudah. Dia dan teman-temannya berkorban jiwa dan raga.
.
.
"Kami dulu bertiga, saat pulang ke markas di hadang oleh sekutu. Untung waktu itu kami tidak apa-apa. Namun teman kami sebelah saya tertembak, dan gugur. Tinggal kami, kami bersahabat sejak perjuangan, dan alhamdulilah sampai sekarang," terangnya.

Kecewa dengan generasi kini

Melihat kondisi Republik Indonesia sekarang, veteran yang lahir tahun 1929 tersebut mengaku kecewa. Masih ada orang yang menganut paham antipancasila dan tidak mempunyai sikap kebinekaan. "Kami geram dan kecewa, kita berjuang tanpa pamrih sampai merdeka, tidak terima ada yang merubah ideologi pancasila. Berjuang tidak ada habisnya kita harus bersatu," ucapnya. Ia berharap masyarakat bersatu berjuang melawan kelompok-kelompok yang ingin memecah belah persatuan Bangsa Indonesia.

Sementara itu, Bambang Soetrisno mengkritisi para pejabat negara masih sering ditangkap tangan melakukan korupsi. Lebih parah lagi, pemuda-pemudi banyak menggunakan narkoba. "Semoga sadar semua demi kemajuan bangsa Indonesia," tandasnya. (*)


#infokyai #viral #lampung #bandarlampung#lampungselatan #pesawaran #pringsewu#tanggamus #lampungbarat #merdeka #veteran #indonesia #hutri

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung