Breaking News

Kebakaran Jalan Pulau Enggano Didekat KUA Sukabumi, Satu Rumah Terbakar



Kebakaran Jalan Pulau Enggano Didekat KUA Sukabumi, Satu Rumah Terbakar

Bandar Lampung, Infokyai.com - Telah terjadi kebakaran di Jalan Pulau Enggano Kelurahan Sukabumi Kecamatan Sukabumi Bandar Lampung tepatnya dibelakang Kantor Urusan Agama (KUA) Sukabumi, sekitar pukul 09.45 WIB. Senin (12/2) Akibatnya satu unit rumah terbakar.

Baca Juga :
Pungutan Berkedok Sumbangan Sukarela Dengan Nada 'Memaksa' di Terbanggi Besar Lampung Tengah https://goo.gl/26HJSv

Cara Daftar NPWP Online https://goo.gl/nJnaHZ
Mahasiswa Lampung Siap Kawal Pilkada https://goo.gl/8uUigs

Menurut informasi yang infokyai.com dapatkan, Awal mula kebakaran itu terjadi diketahui oleh Istri Bapak Parman si pemilik rumah .

Api yang melahap rumah Bapak Parman semakin membesar dikarenakan terdapat beberapa bahan bahan rongsokan dan karet, karena kseharian Bapak Parman bekerja mencari nafkah merongsok dan tambal ban.

Melihat hal itu, warga pun berbondong-bondong membantu memadamkan api tersebut, namun api pun masih berkobar dengan besarnya.

Sementara itu, setelah mendapatkan informasi dari warga, pihak pemadam kebakaran (damkar) yang bertugas Pleton A, Danton Suhaimi S.sos,.M.M dan Wadanton Aziz Hermanto S.kom, selaku pimpinan pleton A langsung menuju ke TKP dengan mengerahkan Enam (6) Unit Mobil Pemadam.

Tak lama dari itu, pihak damkar pun berhasil memadamkan api di daerah tersebut, sekitar pukul 10.50 WIB.

Baca Juga :
Selain Bandar Lampung, Lamteng, Lamtim dan Lamsel Juga Mengalami Inflasi https://goo.gl/2PYVaa
Hartono Menderita Sakit Tumor Otak, Kondisi Beliau Sudah Lupa Ingatan, Butuh Bantuan Para Dermawan https://goo.gl/Prskdu
Selamat! Wagub Dapat Penghargaan Tertinggi dari Suku Batak https://goo.gl/wCn8Pz


Dari insiden kebakaran ini, satu unit rumah berukuran 6 x 5 Meter milik Bpk Parman hangus terbakar, kerugian ± Rp 30.000.000, untuk penyebab kebakaran itu sendiri diduga karena Lidik pol. (Red/ik)




0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung