Geger! Warga Kebun Tebu Temukan Mayat Kondisi Hangus Terbakar
Lampung Barat, Infokyai.com - Geger !warga kebun tebu digemparkan dengan adanya penemuan mayat tanpa identitas tersebut ditemukan dalam kondisi memprihatinkan dengan beberapa bagian tubuh yang sudah hilang terbakar. Kamis (1/2) sekira pukul 08.00 WIB
Baca Juga :
DPC PKB Pesawaran Penuhi Syarat Verifikasi Faktual KPU https://goo.gl/frBZ7n
Buset !Inflasi Kota Bandar Lampung Tertinggi Nasional https://goo.gl/gjL7Lc
Wajibkah Akun Medsos Untuk Kampanye Didaftarkan ke KPU ? https://goo.gl/J79r6B
Mayat yang hangus terbakar ini ditemukan disebuah gubuk yang terletak di Pekon Purawiwitan Kecamatan Kebun Tebu Lampung Barat (Lambar).
Awal mula mayat tanpa identitas yang hangus terbakar ini ditemukan, Kamis (1/2) sekira pukul 07.30 WIB oleh salah seorang warga yang bernama Maryadi (51) yang ketika itu hendak melihat bibit tanamannya, namun sesampainya di sebuah gubuk milik Sukarto (53) ia melihat keadaannya terbakar, dan kemudian ia pun mendekati gubuk tersebut, dan terlihat dan ditemukan satu mayat tanpa identitas dalam kondisi hangus terbakar.
Setelah itu, Bapak Maryadi pun langsung melaporkan kejadian ini kepada kepala desa setempat dan Polsek Sumber jaya Lampung Barat untuk dapat melihat mayat yang terbakar yang ditemukan oleh Bapak Maryadi.
Baca Juga :
Buset !Diduga Akibat Duel Maut, Satu Orang Tewas Jadi Korban https://goo.gl/eA5HN5
Tewas Ditemukan di Kamar Tidurnya, Pria Ini Gegerkan Warga https://goo.gl/kQCEtg
Wow, Kampanye Hitam Jadi Isu Penting Pilkada Serentak 2018, Kok Bisa ? https://goo.gl/7uKqLD
Kemudian, mayat tersebut pun langsung dievakuasi dan dilakukan visum oleh para tim medis, untuk saat ini jenis mayat yang hangus terbakar itu berjenis kelamin wanita, dan belum diketahui jelasnya identitas mayat tersebut, karena banyak warga tidak mengenali mayat tersebut. (Red/ma)
0 Komentar