Breaking News

Terkait Postingan Oknum Polisi LGBT, Polisi : HOAX, Aiptu Akip Adalah Seorang Korban


Terkait Postingan Oknum Polisi LGBT, Polisi : HOAX, Aiptu Akip Adalah Seorang Korban

Bandar Lampung, Infokyai.com - Jajaran Cyber Polda Lampung Dan Sat Reskrim Polresta Bandar Lampung dengan cepat dan tanggap lakukan serangkaian penyelidikan dan pemeriksaan terhadap saksi-saksi serta mengamankan tersangka dari kediamannya didesa kalihuga padang cermin pesawaran.

Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Harto Agung.C dalam Press relesenya menjelaskan, "Dari proses pemeriksaan" tidak benar bahwa foto Anggota Polresta yang tersebar dimedia sosial merupakan pasangan "LGBT", photo tersebut diambil tersangka tanpa sepengetahuan korban(Anggota Satuan Lantas Polresta Bandar Lampung), tersangka Hasyim menjelaskan bahwa foto yang bersamanya adalah ayah angkatnya. Photo tersebut diambil saat Korban sedang tidur dan keluar dari kamar mandi.

Tersangka tidak menyadari bahwa akibat perbuatannya menyebabkan photo tersebut menjadi viral dan dimanfaat kan oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Sat Reskrim Polresta dalam hal ini telah menyita barang bukti hp milik tersangka m. hasyim yang digunakan mengirim foto tersebut kerekan facebooknya atas nama Salimudin yang diduga merupakan pasangan LGBT dan selanjutnya jajaran Satreskrim polresta akan melakukan pengembangan terkait tersebarnya kontent asusila yang tersebar di media sosial.

Terhadap tersangka akan dikenakan Pasal 45 (1) Jo 27 (1) UU RI.19 Tahun 2016 Tentang Perubahan Atas UU RI No 11 Tahun 2008 Tentang Informasi Dan Transaksi Elektronik. (Rls)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung