Breaking News

Niat, Bacaan, dan Tata Cara Sholat Dhuha

Dhuha - Foto Ist
Niat, Bacaan, dan Tata Cara Sholat Dhuha 
Islam, infokyai.com - Sholat Dhuha adalah salah satu sholat sunnah yang dikerjakan pada waktu pagi hari atau tepatnya sedang naik sekurang - kurangnya matahari setinggi ± 7 hasta atau untuk jamnya pukul 7 (tujuh) lewat hingga wkatu dhuhur tiba.

Sholat dhuha dapat anda kerjakan minimal 2 (dua) raka'at dan bahkan lebih tergantung waktu senggang anda bisa melaksanakan sholat dhuha, bacaan surat yang baik untuk sholat dhuha ialaha surat asy syamsi dan ad dhuha menurut Imam Jalal Suyuthi dalam Hawsyil Khothiib, dan pendapat dari Ibnu Hajar dan Imam Ramli bacaan surat untuk sholat dhuha yang baik adalah Surat Al Kafirun dan Surat Al Ikhlas.

Bacaan niat untuk mengerjakan sholat dhuha dua rakaat sebagai berikut : 
Ushallii sunnatadh-dhuhaa rak'ataini lillahi ta'alaa. Allaahu akbar.
"Aku niat shalat sunah dhuha dua rakaat, karena Allah Ta'alaa. Allaahu akbar.
Selanjutnya dikerjakan sebagai mana sholat-shalat yang lain.
Niat Dhuha - foto ist
Diatas ini adalah Niat Sholat Dhuha dalam baca arab dan terjemahannya, dan selanjutnya infokyai.com akan membahas tentang doa yang baik dibacakan setelah anda mengerjakan sholat dhuha, bisa dilihat seperti dibawah ini :

Bacaan Setelah Sholat Dhuha sebagai berikut : 
Allaahumma innadh-dhuhaa'a dhuhaa'uka wal-bahaa'a bahaa'uka wal-jamaala jamaaluka wal-quwwatuka wal-qudrata quldratuka wal-'ishmata 'ishmatuk. Allaahumma in kaana rizqii fis-samaa'i fa anzilhu wa in kaana fil-ardhi fa akhrijhu wa in kaana mu'siran fa yassirhu wa in kaana haraaman fa thahhirirhu wa in kaana ba'idan fa qarribhu bi-haqqi dhuhaa'ika wa bahaa'ika wa jamaalika wa quwwatika w qudratika aatinii maa aataita 'ibaadakas-shaalihiin.

Artinnya;
" Ya Allah, bawasannya waktu dhuha itu waktu dhuha-Mu, keindahan itu keindahan-Mu, kecantikan ialah kecantikan-Mu, kekuatan itu kekuatan-Mu, kekuasaan itu kekuasan-Mu, dan perlindungan itu perlindungan-Mu, Ya Allah, jika rezekiku masih diatas langit, turunkan lah dan jika ada didalam bumi, keluarkanlah, jika sukar mudahkanlah, jika haram sucikanlah, jika masih jauh dekatkanlah, berkat waktu dhuha, keindahan kecantikan, kekuatan dan kekuasaan-Mu, limpahkanlah kepadaku segala yang telah engkau limpahkan kepada hamba-hamba-Mu yang shaleh." Keutamaan shalat dhuha sanagatlah banyak manfaat nya.

Bacaan Sholat Dhuha 
Sebagaimana telah infokyai.com jelaskan dalam artikel ini tentang niat, bacaan dan tata cara sholat dhuha, semoga dapat membantu rujukan dalam referensi hidup anda dalam pelaksanaan sholat dhuha, dikarenakan mestinya pada Sabda Nabi Muhammad saw. yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah ra. dalam hadits :
Qaala rasullullaahi shallallaahu 'alaihi wa sallama man haafazha 'alaa syuf'atidh-dhuhaa dhuhaa ghufira lahu dzunuubuhu wa in kaanat mitsla zabadil-bahrr.
Artinya;
" Siapa saja yang dapat mengerjakan shalat dhuha dengan langgeng, akan diampuni dosanya oleh Allah, sekalipun sebanyak busa di lautan (HR. Turmudzi)

Sekian referensi mengenai Sholat Dhuha yang dapat infokyai.com paparkan, kurang lebihnya jika ada kesalahan mohon maaf, dan mohon dikoreksi ulang, dikarenakan infokyai.com pun hanya manusia biasa yang pasti memiliki kesalahan juga, okey terima kasih atas perhatian kunjungan anda ke situs www.infokyai.com, jika anda memerlukan artikel - artikel kaitan tentang Islam lainnya bisa email infokyai.com di kawannongkrong@gmail.com. (Red/FMP)
© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung