Breaking News

Aksi Demo Berlangsung Ricuh, Polisi dan Mahasiswa Saling Dorong


Aksi Demo Berlangsung Ricuh, Polisi dan Mahasiswa Saling Dorong 

Infokyai.com - Aliansi mahasiswa Lampung menggelar aksi demo di Kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Lampung. Jum'at (6/7) sore
.
Aksi ini membawa beberapa tuntutan yakni :
1. Menyatakan protes kepada bawaslu Provinsi Lampung yang tidak mampu bekerja sesuai harapan bahkan mengecewakan dikarenakan banyaknya temuan-temuan yang tidak mampu diselesaikan hingga akhir.

2. Mengecam kepada bawaslu Provinsi Lampung yang tidak bisa menjaga nilai-nilai demokrasi yang luhur dan melepaskannnya dari pengkhinatan-pengkhianatan elit politik seperti campur tangan yang membabi buta oleh perusahaan dalam proses pemenangan serta politik transaksional.

3. Mengekspresikan keresahan dan kegelisahan rakyat terhadap proses demokrasi yang penuh dengan tipudaya dan ilusi demokrasi liberal yang tidak terfokus pada kesejahteraan rakyat, dan hanya menjadikan rakyat sebagai objek politik saja.

4. Mengecam keras para pemilik modal, korporasi, komprador, elit pengusaha yang menjadikan momen pilkada, pileg, pilpres dan proses demokrasi lainnya, sebagai alat melanggengkan kepentingan perusahaannya. Bukan untuk kepentingan rakyat.

5. Sebagai ajakan kepada seluruh elemen masyarakat dan negara untuk mawas diri terhadap rongrongan para pengkhianat negara di momen-momen politik. Jangan sampai tahun-tahun politik ini negara kita terpecah belah dan jangan sampai di tahun-tahun politik ini kita menjual kepercayaan rakyat kepada kaum pemilik modal
.
6. Menyatakan dengan tegas bahwa mahasiswa senantiasa siap mengawal demokrasi Lampung, untuk terciptanya kedaulatan rakyat, kesejahteraan dan kemakmuran rakyat Indonesia.

Dari pantauan infokyai.com terlihat mahasiswa saling dorong dengan pihak kepolisian yang berjaga di Kantor Bawaslu Provinsi Lampung. (Rd) .

Simak Videonya :

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung