Breaking News

Mau Tampil Menarik dan Percaya Diri di Depan Orang Baru ? Ini Tipsnya!

Foto Ilustasi | Shutterstock
Mau Tampil Menarik dan Percaya Diri di Depan Orang Baru ? Ini Tipsnya!

Infokyai.com - Setiap orang pasti ingin tampil menarik dan percaya diri jika bertemu dengan orang-orang baru. Apalagi sebagian dari kalian tentu saja ingin menjadi pusat perhatian yang dapat membuat kalian mendapat teman-teman baru, kan? Hmm, betul sekali mempunyai teman baru itu selain menyenangkan bisa juga menambah energi dan semangat baru untuk diri kita. Sebab akan semakin banyak pengalaman yang kita peroleh terhadap kehidupan seseorang dari sudut pandang yang berbeda-beda. Oleh karena itu, berikut ini adalah tips-tips agar kamu bisa tampil menarik dan tentunya percaya diri:
Baca Juga : Begini Ternyata Tips Menabung agar Kaya di Masa Depan https://goo.gl/cc9Bgy
1. Jangan menjadi sosok yang penakut
Terkadang untuk sebagian orang yang jarang bersosialisasi, saat bertemu orang baru itu akan menjadi pengalaman yang mengerikan. Oleh karena itu, hal tersebut harus segera di buang jauh-jauh ya karena semakin kamu pede maka semakin kamu bisa mengatasi ketakutan yang kamu miliki. Selama dia juga makan nasi sama seperti kamu, jadi ngapain kamu harus takut? 

2. Being out of the box!
Apakah kamu pernah mendengar istilah ini? Being out of the box artinya kamu harus pergi keluar. Jadi kamu harus keluar zona nyaman kamu untuk belajar bersosialisasi. Kamu harus membiasakan diri kamu menemukan orang-orang baru. Semuanya bisa dimulai dari pergi keluar rumah, bergabung ke sebuah kursus baru, bergabung ke komunitas baru, serta mencari kegiatan diluar rumah lainnya. Hal tersebut dapat membuat kamu nantinya menjadi percaya diri sebab sudah terbiasa bertemu dengan orang baru.

3. Beranikan diri untuk memulai terlebih dahulu
Saat kamu bertemu dengan teman baru maka cobalah untuk memulainya terlebih dahulu. Caranya seperti menegurnya untuk mengajak berkenalan. Sebab hal tersebut dapat berdampak positif karena membuat kamu bisa membangun hubungan yang baik dengan teman barumu itu.

4. Jangan terlalu banyak berasumsi 
Sering kali sebagian dari kita berpikir bahwa kita mungkin tidak baik atau tidak cukup lucu untuk orang lain. Padahal sadarkah kamu jika semua itu bisa jadi hanya sekedar asumsi buruk kamu. Kamu harus ingat ya, bahwa orang lain itu sebenarnya mudah loh menerima segala sesuatu daripada seperti apa yang kamu pikirkan. Jadi jangan berfikir negative terus ya.

5. Tunjukkan minatmu terhadap sesuatu
Kamu harus belajar untuk memberi kesempatan mendengarkan orang lain sebelum berbicara kepada orang tersebut. Sebab orang lain juga sama seperti kamu ingin mendapat perhatian dan didengar. Jadi tunjukkan didepan mereka bahwa kamu juga tertarik untuk mengenal mereka.

6. Memiliki bahasa tubuh yang sopan dan tidak asal-asalan
Memiliki bahasa tubuh yang sopan dan tidak asal-asalan adalah poin utama. Sebab kesan pertama saat bertemu dengan orang baru dinilai dari bahasa tubuhnya. Mau sehebat dan sebaik apapun kalau kamu bersikap asal-asalan pada saat pertama kali bertemu, itu sudah membuat orang lain jadi berpandang negative akan tentangmu ya. Jadi buatlah kesan pertama menjadi hal yang menyenangkan dengan bahasa tubuh yang sopan dan ramah ya. 
Baca Juga :  10 Kriteria Perempuan yang Mudah Dicintai. Poin Berapa yang Kamu Banget? https://goo.gl/CUSxi2
Demikianlah informasi artikel kali ini terkait tentang "Mau Tampil Menarik dan Percaya Diri di Depan Orang Baru ? Ini Tipsnya!" semoga bermanfaat, eitts, dan jangan lupa bagikan / share ke kawan - kawannya yai, siapa tau mereka belum tau informasi ini, berbagai manfaat. (fai)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung