Breaking News

Air Terjun Curup Twine Tanggamus Lampung

Foto Rima Melati
Air Terjun Curup Twine Tanggamus Lampung 
Tanggamus, infokyai.com - Air Terjun Curup Twine adalah salah satu objek wisata yang dimiliki oleh Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung, yang saat ini Air Terjun Curup Twine merupakan potensi wisata yang belum dikembangkan oleh Pemerintah Kabupaten Tanggamus Lampung.

Air Terjun Curup Twine berada di Dusun Talang Tambang Desa Lebuay Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung, jarak antara wisata Air Terjun Curup Twine dari kota Bandar Lampung menghabiskan waktu ± 2-3 jam.  .
Foto Rima Melati
Rima Melati (23) mengatakan, Air Terjun Curup Twine merupakan air terjun yang indah, arah menuju ke Air Terjun Curup Twine Tanggamus, melewati objek wisata yang tak kalah menarik yaitu Bendungan Batu Tegi, dan disarankan untuk anda yang ingin berkunjung ke Air Terjun Curup Twine, ingat kondisi jangan pada waktu hujan berkunjungnya, karena tempatnya masih tanah, masih minim pengaspalan jalannya.

Untuk Biaya Air Terjun Curup Twine, anda tidak perlu mengeluarkan tarif pada objek wisata Air Terjun Curup Twine Tanggamus Lampung, karena objek wisata ini masih belum banyak yang mengetahuinya, jadi pengelolaanya juga, masih belum ada yang mengelolannya. "Ucapnya

Spot menarik pada Air Terjun Curup Twine, yakni ada terdapat tingkatan seperti tangga di Air Terjun Curup Twine, dan juga nuansa pemandangannya masih asri dan terjaga kelestariannya, eits jangan lupa jika berkunjung ke Air Terjun Curup Twine, sebaiknya anda menjaga alam sekitar Air Terjun Curup Twine, karena masih sangat alami sekali disini, dan jika bukan kita yang menjaga siapa lagi kan "Tutur Rima

Foto Rima Melati
Selain Air Terjun Curup Twine, ada banyak air terjun yang menarik lainnya disekitar Tanggamus yaitu seperti curug djarum lebuay, curug lembah mistery,  curug tangga, semua air terjunnya masih Gratsi ko, tidak ada biaya akomodasi pada objek wisata tersebut. "Paparnya

Untuk kalian yang ingin berkunjung ke Air Terjun Curup Twine Tanggamus Laampung, Tetap terus mengexplore wisata di Lampung ke seluruh akun social media anda,  supaya Lampung terkenal di luar sana, karena Lampung itu Indah Yai, dan khusunya tetap menjaga kelestarian. Tangkasnya (makhedo/kyai)
© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung