Breaking News

Program Beasiswa PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk Batas 30 Juni 2017



 Beasiswa
Program Beasiswa PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk 
PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk adalah salah satu perusahaan penerbangan yang sudah terkenal di Lampung, PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk kini ingin melebarkan sayapnya dikota Provinsi lampung

Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) adalah bentuk tanggungjawab Badan usaha Milik Negara (BUMN) kepada masyarakat. Sebagai salah satu perusahaan BUMN, PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Turut ikut berperan aktif pada kegiatan program tersebut. Salah satu program yang diselenggarakan adalah program Pelatihan Penerbangan bagi putra putri berprestasi dari keluarga kurang mampu. 

Program Pelatihan Airline Ground Service merupakan program pelatihan profesi di bidang penerbangan komersial yang dilaksanakan PT Garuda Indonesia yang diperuntukan bagi lulusan SMA / SMK, Diploma dan Strata1. Program ini dilaksanakan oleh Garuda Indonesia Training Center (GITC) dalam bingkai bina lingkungan yang dirancang untuk membekali para calon professional yang ingin berkarir dalam industri penerbangan Di tahun 2017 ini GITC membuka 4 program profesi unggulan bagi putra putri Indonesia yang berkeinginan kuat untuk melejitkan potensi diri namun terkendala masalah biaya, karena selama pelatihan satu bulan penuh, peserta tidak dikenakan biaya apapun. 

Program berlangsung selama satu bulan penuh selama 6 hari seminggu dari jam 7:30 sampai dengan jam 17:00 bertempat di Garuda Indonesia Training Center (GITC). Program terbuka untuk umum dan sepenuhnya dibiayai melalui dana Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) PT Garuda Indonesia Persero), Tbk. Sesuai peruntukannya, maka program ini diprioritaskan bagi calon peserta dari keluarga kurang mampu.

Peserta yang dinyatakan lulus seleksi akan diarahkan untuk mengikuti salah satu program berikut:
Airline business
Airport passenger service
Cargo handling
Airline sales & marketing

PERSYARATAN UMUM:
Pria Wanita warga negara Indonesia (WNI)
Belum pernah menikah
Sehat jasmani dan rohani
Usia minimum 20 tahun dan maksimum 24 tahun
Pendidikan minimum lulusan SMA, SMK, Diploma untuk program Airline Business, Airport Passenger Service, dan Cargo Handling
Pendidikan minimum S1 untuk program Airline Sales Marketing
Tinggi badan min 158 cm (wanita), 165 cm (pria) dengan berat badan ideal dan postur tubuh proposional serta tidak bertato
Bahasa inggris aktif
Berasal dari keluarga kurang mampu (dinyatakan dalam surat keterangan dari RT dan RW)

DOKUMEN PENDAFTARAN:
Surat keterangan dokter yang menyatakan berbadan sehat dan tidak buta warna
Foto copy Kartu Tanda Pengenal (KTP)
Foto copy kartu keluarga
Foto copy ijazah terakhir
Foto copy NEM (bagi yang berijazah terakhir SMA)
Surat keterangan tidak mampu RT dan RW
Surat izin orang tua/wali bermaterai
Foto berwarna ukuran 3x4 (2 lembar)

FASILITAS:
Kepada peserta yang telah dinyatakan lulus, selama program berlangsung disediakan fasilitas sebagai berikut:
Akomodasi:
Uang saku sebesar Rp. 1,200,000,
Penginapan bagi peserta dari luar Jakarta
Pakaian seragam, sepatu dan tas
Tiket pesawat Garuda dari kota rekrutmen ke Jakarta (PP)
Fasilitas Training:
Buku dan alat tulis
Fasilitas belajar full AC
Akses live system (reservation, ticketing dan check in) 
Dukungan materi update dan certified instructors
Fasilitas Penunjang:
Sarana olahraga, perpustakaan, lab komputer

JADWAL SELEKSI:
Akan diinformasikan setelah tanggal 30 Juni bersamaan dengan pengumuman kelulusan seleksi administrasi.

PENDAFTARAN:
Daftrakan diri anda segera di KLIK DISINI
ATAU 

DEADLINE:
30 Juni 2017

INFORMASI:
Untuk informasi lebih lanjut terkait Program Profesi Airline Ground Service Training GITC, silakan hubungi Ibu Tari : +628180739599 (WA only)

Berkas - Berkas Yang Harus Anda Lengkapi Bisa Cek di Bawah Ini 

Caution / Perhatian :
Jika ada lowongan pekerjaan yang mencurigakan bisa hubungi 
Contact Kyai :
Email : kawannongkrong@gmail.com
semoga sukses bisa diterima diperusahaan yang dinginkan amin :)
Terima Kasih kalian telah berkunjung di website infokyai.
Bantu Share Artikel ini dengan cara pilih tombol share / bagikan yang ada di bawah artikel ini .

Sumber : PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk
© Copyright 2022 - Berita Lampung, Info lampung, Wisata Lampung, Loker Lampung, lowongan lampung, kuliner lampung